Kepala MTs. Al-Abrar Panggala Jadi Pemateri Website di Karang Taruna Harapan Baru Desa Taccorong

Ketua Karang Taruna, Bhabinkamtibmas, Ketua BPD, Kepala Desa,dan Ketua Panitia (dari kiri ke kanan)





Bulukumba -- Karang Taruna “Harapan Baru” Desa Tacoorong melakukan pelatihan lietrasi berupa Dasar-dasar Jurnalistik, Website dan Desain Grafis, Selasa, 07 Juli 2020.






Kegiatan yang berlangsung di Aula STIKES Panrita Husada dengan mendatangkan 3 pemateri, yakni Abd. Halim Amsur dari FPM Simpul Pena Bulukumba, Arjunaedi sekretaris IMM STIMIK Bina Adinata (Desain Grafis), dan Tahmil Taha Kepala MTs. Al-Abrar Panggala (Website) juga bertindak sebagai ketua panitia pelaksana pada kegiatan ini.





Diikuti oleh puluhan peserta dari kalangan millenial utusan setiap dusun. Kegiatan ini bertujuan untuk mencetak kader-kader yang memiliki life skill.




Hadir pula ketua BPD, ketua BUMDes, ketua Karang Taruna Kecamatan Gantarang, para kepala Dusun, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat dan Tokoh Perempuan serta Kepala MTs Darul Istiqamah Ponci.




Kepala Desa Taccorong, H. Jamri dalam sambutannya memotivasi kepada seluruh peserta jurnalistik.




“Kegiatan ini semoga bisa menjadi motivasi untuk para pemuda Di Desa Taccorong kedepannya,” jelas H. Amri




“Kami selaku pemerintah desa siap memfasilitasi dan selalu mensupport untuk kemajuan Desa Taccorong,” tegas H. Jamri.




Ditambahkan pula oleh Ahmad Fachri selaku Ketua Karang Taruna Harapan Baru, tujuan dari diadakannya pelatihan Jurnalistik untuk mengembangkan bakat serta minat para pemuda yang berada di Desa Taccorong.




Selain itu, Abd. Halim Amsur selaku narasumber jurnalistik mengatakan, pemuda desa harus mampu mengoptimalkan kemampuan diri dan kreativitas sehingga bisa mengangkat potensi yang ada di desanya ke dalam bentuk publikasi atau konten menarik.




“Pemuda pemudinya desa harus mampu melakukan eksplorasi terhadap potensi desanya, lalu menjadikan potensi itu sebagai komoditas agar dapat memiliki nilai tambah. Kemudian mempublikasikan agar dikenal secara luas,” jelas Penyuluh Agama non PNS Kemenag Bulukumba ini. 





Lebih lanjut, Bunk Aha sapaan akrabnya menegaskan, kami yakin dengan informasi potensi-potensi di desa mampu membantu proses pembangunan. Pemuda pemudinya berkontribusi nyata bagi kemajuan melalui program jurnalis desa. Sebuah program jurnalisme yang memberikan ruang dan media bagi warga desa untuk mempublikasikan informasi positif yang ada di desanya.




Setiap materi yang telah disajikan oleh masing-masing pemateri dilanjutkan dengan praktik.



Ditulis: Risda Nurdiansyah

0 Response to "Kepala MTs. Al-Abrar Panggala Jadi Pemateri Website di Karang Taruna Harapan Baru Desa Taccorong"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel